Kejaksaan Tinggi Jawa Timur (Kejati Jatim) menggelar acara buka bersama pada Selasa, 4 Maret 2025, di halaman kantor Kejati Jatim. Acara ini dihadiri oleh Kajati Jatim, Prof. (HCUA) Dr. Mia Amiati, SH, MH, CMA, CSSL, para pejabat utama, pegawai Kejati Jatim, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) se-Jatim, serta para pemangku kepentingan.
Dalam sambutannya, Kajati Jatim menyampaikan bahwa kegiatan buka bersama ini merupakan cerminan semangat persatuan dan kesatuan yang harus dijaga dan ditingkatkan, baik di lingkungan Kejati Jatim maupun di masyarakat luas.
“Bulan Ramadan adalah waktu yang tepat untuk berbagi dengan sesama, terutama mereka yang kurang beruntung. Kita harus lebih peka terhadap kondisi sosial di sekitar kita, bukan hanya dengan kata-kata, tetapi juga dengan tindakan nyata,” ujar Kajati Jatim.
Sebagai bentuk kepedulian, Kejati Jatim memberikan santunan kepada 50 anak yatim berupa uang dan peralatan sekolah.
Selain itu, acara buka bersama ini juga diisi dengan tausiah yang disampaikan oleh Gus Iqdham.
Tausiah tersebut diharapkan dapat memberikan pencerahan dan inspirasi bagi seluruh pegawai, terutama para Kajari se-Jatim, untuk terus meningkatkan kualitas ibadah dan amal saleh, tidak hanya selama bulan Ramadan, tetapi juga sebagai bekal dalam menjalani tugas sehari-hari dengan semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Acara buka bersama ini berlangsung dengan khidmat dan penuh keakraban. Para peserta tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian acara. (*)